Minuman bergizi tinggi dari biji nangka

Posted on
  • by
  • ابوالياس
  • in
  • Label:
  • Pernah gak berfikir kalo ternyata “beton” yang seakan-akan limbah itu ternyata mempunyai kandungan gizi yang tinggi bahkan jika dijadikan sebagai “Susu Beton”
    maka nilai gizi yang terkandung ternyata lebih baik dari “SuLe” alias “Susu Kedele” yang sekarang sedang popular.

    Perbandingan nilai kandungan antara susu “beton” dan Susu Kedelai dalam setiap 100 g

    NO.
    SUSU BIJI NANGKA
    gram
    SUSU KEDELAI
    gram
    1
    karbohidrat
    18.74 gr
    karbohidrat
    3.6 gr
    2
    Lemak
    0.23 gr
    Lemak
    1.5 gr
    3
    kalsium
    39.39 mg
    Kalsium
    18 mg
    4
    protein
    0.29 gr
    Protein
    2.8 gr






    Dan masih banyak lagi keunggulan lainnya yang masih dalam proses penelitian.
    dari tabel terlihat jelas bahwa susu biji Nangka mengandung lebih banyak kalsium namun rendah lemak.

    Pemanfaatan biji nangka sebagai susu

    seperti halnya pembuatan susu kedelai, untuk membuat susu “ beton “ atau susu biji nangka ini memerlukan proses yang tidak terlalu sulit namun memakan waktu yang lumayan lama karena untuk membuat susu “beton”, biji nangka harus di rendam air hangat terlebih dahulu minimal 12 jam berikut detail cara pembuatan susu biji nangka

    -         biji nangka direndam dalam air selama 12 jam hingga kulit luar dari biji nangka tersebut terkelupas
    -         bersihkan seluruh kulit luarnya yang keras ( berwarna putih ke abu-abuan )
    -         direbus sampai empuk
    -         setelah empuk, dinginkan kemudian dihaluskan dengan ditumbuk atau di blender lalu saring dengan kain yang halus
    -         air hasil saringan di rebus kembali dengan api kecil dan diberi madu atau gula sesuai selera, bisa juga diberi penambah rasa makanan agar rasanya sebagai contoh ditambahkan essense Strawberry lebih nikmat

     Keripik biji nangka

    Selain untuk membuat susu, biji nangka juga bisa dimanfaatkan untuk membuat keripik caranya yaitu :

    -         biji nangka dibersihkan dari kulit luarnya
    -         dipotong tipis-tipis kemudian dijemur atau di oven sampai kering
    -         setelah kering bisa di goreng layaknya keripik lainnya
    -         setelah makan tinggal ditaburi garam dan cabe bubuk agar rasanya tambah nikmat

    selain cara diatas bisa juga cara lainnya yaitu seperti dalam proses pembuatan kerupuk

    -         biji nangka dibersihkan dari kulit luarnya
    -         kemudian di kukus atau direbus sampai lunak
    -         lalu dihancurkan sampai halus serta beri sedikit terigu dan sagu secukupnya
    -         tambahkan bumbu rempah-rempah sesuai yang dinginkan
    -         dicampur samai merata dan dibentuk lonjong
    -         di rebus sampai matang dan tiriskan
    -         dipotong tipis sesuai selera kemudian jemur sampai kering
    -         tinggal digoreng dan yummiiieee….

    Oh iya hampir lupa, selain bergizi tinggi dan mudah serta murah meriah, biji nangka juga diharapkan oleh para peneliti gizi di Indonesia bisa menggantikan atau setidaknya mengurangi konsumsi gandum yang selama ini masih import dari luar dengan kata lain biji nangka diharapkan bisa diolah menjadi tepung biji nangka yang sangat bergizi, semoga saja. 

    5 komentar:

    anonim mengatakan...

    terima kasih atas sharing infonya. useful :)

    Unknown mengatakan...

    keren, keren,,, heheh

    http://booboobaa.blogspot.com/

    putishabrina mengatakan...

    sumber nilai gizi susu biji nangka dari mana?

    putishabrina mengatakan...

    dari mana sumber nilai gizi susu biji nangka tersebut?

    putishabrina mengatakan...

    dari mana sumber nilai gizi susu biji nangka tersebut?

    Posting Komentar

    koment :

     
    Copyright (c) 2011 Moslemblog's byAbu ilyas.