Menjadi Orang miskin

Posted on
  • by
  • ابوالياس
  • in
  • Label:
  • bismillahirrohmanirrohim,,
    Assalamu’alaikum. Apa kabar sahabat? Semoga masih berada dalam limpahan kasih sayang Allah subhanahu wa ta’ala, amin.
    “Ya Allah, hidupkanlah aku dalam keadaan miskin, wafatkan aku dalam keadaan miskin dan kumpulkan aku bersama kumpulan orang-orang miskin”

    Lho kok minta miskin???…
    Tahukah sobat, ternyata Nabi kita, Muhammad shalallahu ‘alaihi wasallam itu sangat mencintai orang miskin. Diatas itu adalah doa Beliau, yang diriwayatkan Ibnu Majah dari Abu Sa’id al-Khudri rodhiyallohu anhu.
    Apakah kita bertanya-tanya? Ternyata ‘Aisyah  saja mempertanyakan hal itu, “Kenapa wahai Rasulullah?” dan Nabi pun menjawab, “Karena mereka lebih dahulu empat puluh tahun masuk ke dalam surga sebelum orang-orang kaya. Wahai ‘Aisyah, janganlah engkau menolak (tidak memberi) seorang miskin walaupun dengan setengah butir kurma! Wahai ‘Aisyah, cintailah orang-orang miskin dan mendekatlah kepada mereka, maka Allah akan mendekatkanmu padaNya di Hari Kiamat.” (H.R at-Tirmidzi).
     abu dzar rodhiyallohu anhu, berkata: “Rasulullah shalallahu ‘alaihi wasallam berwasiat padaku agar mencintai orang-orang miskin dan mendekat pada mereka.” (H.R Imam Ahmad).
    Adapun yang dimaksud orang-orang miskin (yang hakekatnya mulia) di dalam hadits-hadits tersebut adalah orang yang hati maupun lahirnya merasa sangat butuh, tunduk dan khusyu’ kepada Allah subhanahu wa ta’ala.
    Hal itu kebanyakan hanya bisa diperoleh bersama kefakiran harta dunia, karena harta membuat orang berlaku sombong. 

    “sebenarnya kefakiran itu adalah kefakiran jiwa, sedangkan kekayaan itu adalah kekayaan hati”

    Semoga kita semakin mencintai orang-orang miskin yang memiliki kemauan keras dan berusaha dengan usaha yang bermartabat, karena merekalah kunci surga, dan Allah sangat mencintai orang miskin seperti itu.
    Dan dengan ‘kemampuan kita mencari dunia’ tidak melalaikan kepatuhan dan ketundukan serta kehusyu’an kita terhadap Allah serta tidak mengurangi kasih sayang kita yang hidup berkecukupan terhadap orang-orang miskin yang kurang beruntung. Karena yang kaya tak akan ada kalau tak ada miskin.
    -wallahu a’lam-

    0 komentar:

    Posting Komentar

    koment :

     
    Copyright (c) 2011 Moslemblog's byAbu ilyas.